Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Unila Terima 2.388 Mahasiswa Baru, Prodi Manajemen Paling Diminati

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 29 Maret 2023, 02:56 WIB
Unila Terima 2.388 Mahasiswa Baru, Prodi Manajemen Paling Diminati
Konferensi Pers SNBP Unila/RMOLLampung
rmol news logo Universitas Lampung (Unila) menerima 2.388 mahasiswa baru dari total 25.058 pendaftar pada jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2023. Bila dirincikan, 2.329 diterima pilihan 1 dan 59 diterima pilihan 2.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Kepala Humas PMB Unila, Fitra Dharma mengatakan program studi manajemen menjadi program paling banyak peminat dalam SNBP yakni 1.667 orang. Disusul PGSD 1.650 orang, farmasi 1.382 orang, hukum 1.380 orang dan pendidikan kedokteran 1.324 orang.

“Sebaran provinsi sekolah diterima khusus kedokteran yakni Provinsi Lampung 24 persen, Jawa Barat 22 persen, Sematera Selatan 18 persen, DKI Jakarta 14 persen,” kata Fitra Dharma dikutip Kantor Berita RMOLLampung, Selasa (28/3).

Sementara itu, Ketua PMB Unila, Suripto Dwi Yuwono mengatakan, peminat Unila mengalami kenaikan 18 persen dibandingkan tahun 2022 yakni 21.545.

Hal ini, kata dia, menujukan bahwa masyarakat masih mempercayai Unila dalam melanjutkan pendidikan.

“Dari data tersebut Unila masuk peringkat 20 besar dalam peminat terbanyak. Serta peringkat 4 di Sumatera, artinya Unila masih menjadi primadona bagi siswa lulusan SMA untuk masuk di Unila,” demikian Suripto. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA