Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

27 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir hingga Selasa Pagi, 189 Orang Mengungsi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 28 Februari 2023, 08:08 WIB
27 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir hingga Selasa Pagi, 189 Orang Mengungsi
Sejumlah wilayah di Jakarta masih terendam banjir hingga Selasa pagi ini (28/2)/Ist
rmol news logo Sejumlah wilayah di DKI Jakarta masih terendam banjir hingga Selasa pagi  (28/2) pukul 07.00 WIB. Meski ada sedikit pengurangan jumlah wilayah yang hingga hari ini masih terdampak banjir.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat, hingga pagi ini ada 27 RT di wilayah DKI Jakarta masih tergenang banjir.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 33 RT, saat ini menjadi 27 RT atau 0,89 persen dari 30.470 RT, dan 1 ruas jalan tergenang di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta, Moh Insaf, saat dikonfirmasi Redaksi, Selasa (28/2).

Adapun rincian wilayah yang masih tergenang adalah, untuk wilayah Jakarta Barat terdapat 9 RT, terdiri dari:

Kelurahan Kembangan Utara (2 RT), ketinggian 20-50 cm, disebabkan curah hujan tinggi. Kelurahan Rawa Buaya (2 RT), ketinggian 40 cm, penyebab curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke.

Kemudian Kelurahan Duri Kosambi (3 RT), ketinggian 15-30 cm, penyebab curah hujan tinggi dan luapan Kali Angke. Kelurahan Kedoya Utara (2 RT), ketinggian 40-45 cm, disebabkan curah hujan tinggi dan luapan Kali Pesanggrahan..

Sementara di wilayah Jakarta Timur terdapat 18 RT, terdiri dari:

Kelurahan Cawang (5 RT), ketinggian 30-60 cm, disebabkan curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung. Kelurahan Bidara Cina (3 RT), ketinggian 40-50 cm, disebabkan curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung. Kelurahan Kampung Melayu (10 RT), ketinggian 20-75 cm, penyebab curah hujan tinggi dan luapan Kali Ciliwung.

Selain itu ada 1 ruas jalan yang tergenang, yakni Jalan Sungai Begog, Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara dengan ketinggian 10 cm.

Sementara itu, Insaf juga menyampaikan data warga yang harus mengungsi di beberapa wilayah. Di antaranya di Kelurahan Kembangan Utara dengan 15 KK, 22 jiwa, ditempatkan di Musholla Nurul Muslimin

Lalu di Kelurahan Duri Kosambi ada 21 KK dengan 95 jiwa, ditempatkan di Baitul Khoir, dan Kelurahan Kedoya Utara sebanyak 31 KK dengan 72 jiwa yang ditempatkan di Masjid Al Hidayah.

Banjir yang melanda ibukota kali ini disebabkan oleh hujan lebat yang turun sejak Minggu (26/2) hingga Senin (27/2).

Derasnya hujan menyebabkan kenaikan status di Bendungan Katulampa, Pintu Air Manggarai, Pos Angke Hulu, Pos Sunter Hulu, dan Pintu Air Karet menjadi Siaga 3 (Waspada). rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA