Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bantah Isu PHK Massal, Bupati Bandung Klaim Angka Pengangguran Turun 6,16 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Sabtu, 19 November 2022, 00:01 WIB
Bantah Isu PHK Massal, Bupati Bandung Klaim Angka Pengangguran Turun 6,16 Persen
Bupati Bandung, Dadang Supriatna/Net
rmol news logo Kabar adanya pemutusan hubungan kerja (massal) yang dialami buruh dibantah Bupati Bandung, Dadang Supriatna. Ia justru menyebut angkatan kerja di Kabupaten Bandung terus mengalami peningkatan.  

Dengan kata lain, angka pengangguran justru berkurang. Bukan bertambah seperti kabar yang banyak terdengar belakangan ini.

"Apabila terjadi PHK massal seharusnya angka pengangguran mengalami kenaikan," ujarnya Dadang, diwartakan Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (18/11).

Menurut dia, angka pengangguran di Kabupaten Bandung pada 2021 mencapai 8,30 persen. Namun pada tahun ini, angkanya turun menjadi 6,16 persen.

"Dengan bukti tersebut, seharusnya tidak ada PHK massal yang terjadi di industri Kabupaten Bandung," imbuhnya.

Isu mengenai adanya PHK massal ramai diperbincangkan dalam beberapa waktu terakhir. Bahwa pada 2022 terjadi PHK terhadap puluhan ribu buruh di Jawa Barat.

"Kalaupun ada dugaan isu ini muncul karena sedang ada pembahasan UMK 2023, itu sudah sewajarnya ada kenaikan upah. Harus ada penyesuaian dengan kenaikan harga BBM dan bahan pokok," tutupnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA