Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambut Panglima Angkatan Bersenjata AS, Istri Andika Pakai Baju Adat Lampung

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 25 Juli 2022, 16:56 WIB
Sambut Panglima Angkatan Bersenjata AS, Istri Andika Pakai Baju Adat Lampung
Hetty Andika Perkasa mengenakan pakaian adat Lampung saat menyambut kedatangan Mark Milley di Plaza Mabes TNI/Repro
rmol news logo Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyambut kedatangan Kepala Staf Angkatan Bersenjata Amerika Serikat Jenderal Mark Milley kemarin, di Plaza Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Minggu (24/7).

Momen tersebut menjadi perhatian. Pasalnya, Jenderal Andika Perkasa didampingi sang istri, Hetty Andika Perkasa yang memakai baju adat Lampung.

Hetty tampil cantik dengan kebaya putih dam kain berwana merah. Tak lupa, dengan Siger Pepadun Lampung di kepala lengkap dengan aksesoris lainnya.

Menurut Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Riana Sari Arinal, pilihan istri Panglima TNI yang mengenakan pakaian adat Lampung ini adalah satu kebanggaan.

Apalagi, kata dia, busana yang dikenakan Hetty Andika ini pakaian adat Lampung saat menyambut tamu kehormatan dari negara lain.

"Saya bangga karena pakaian adat Lampung dipakai oleh istri pejabat negara, Istri Panglima TNI yang dipakai juga ketika menerima pejabat atau Panglima TNI AS," ujar Riana dikutip Kantor Berita RMOLLampung, Senin (25/7).

Menurutnya, hal ini menjadi kebanggaan juga bagi perajin tapis dan wastra di Provinsi Lampung.

Mengenakan busana adat Lampung seperti dilakukan oleh Hetty Andika Perkasa, kata Riana, bisa menjadi inspirasi yang bagus untuk para istri pejabat baik di pusat maupun provinsi, ketika menyambut tamu-tamu, menggunakan pakaian adat.

Hal itu, dapat memperkenalkan adat budaya yang ada di Indonesia dan menunjukkan banyaknya keragaman suku dan budaya serta adat istiadat. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA