Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Deklarasikan Bandung Kota Angklung, Yana Mulyana Ajak Para Seniman Berinovasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 22 Mei 2022, 05:39 WIB
Deklarasikan Bandung Kota Angklung, Yana Mulyana Ajak Para Seniman Berinovasi
Walikota Bandung, Yana Mulyana/RMOLJabar
rmol news logo Deklarasi Kota Bandung sebagai Kota Angklung digelar di Balaikota Bandung, Sabtu (21/5). Sejumlah tokoh Sunda, seniman, budayawan, pegiat angklung, hingga jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) hadir dalam kegiatan tersebut.

Walikota Bandung, Yana Mulyana mengatakan, alat musik tradisional angklung telah hadir di berbagai pementasan sejumlah negara baik tingkat Asia, Eropa, hingga Amerika. Bahkan angklung dinilai telah menarik minat masyarakat dunia sejak ditampilkan pada Konferensi Asia Afrika (KAA) 1955 di Kota Bandung.

"Angklung saat KAA menjadi simbol persatuan dan kesatuan negara peserta KAA, sejak itu setiap KAA angklung menjadi pertunjukan yang harus ditampilkan," kata Yana di Balai Kota Bandung, Sabtu (21/5).

"Angklung sebagai alat musik tradisi yang mendunia telah tercatat di Guiness Book Record mulai dari 5.000 pemain di New York, 10 ribu pemain di Beijing, hingga 20 ribu pemain di Kota Bandung," imbuhnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Yana tak menampik, angklung belum dapat diterima seluruh kelompok lapisan masyarakat. Sehingga, dia meminta para seniman, budayawan, pecinta angklung, maupun masyarakat Sunda untuk bersama-sama mensosialisasikan alat musik tradisional angklung.

"Tentunya kami tidak bisa sendiri, mohon juga seniman budayawan, pecinta angklung untuk terus bukan sekadar melestarikan tapi juga berinovasi berkreasi agar angklung semakin diterima oleh seluruh kelompok masyarakat," tuturnya.

Yana menambahkan, deklarasi Kota Bandung sebagai Kota Angklung merupakan sebagai bentuk legitimasi angklung merupakan alat musik tradisional dari Indonesia.

"Memang faktanya catatan sejarah memang Bandung lebih masif memperkenalkan memainkan membudidayakan angklung," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA