Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Target Selesai Januari, Binda DIY Akselerasi Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 19 Januari 2022, 14:09 WIB
Target Selesai Januari, Binda DIY Akselerasi Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun
Kegiatan vaksinasi Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Daerah Istimewa Yogyakarta/Ist
rmol news logo Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Daerah Istimewa Yogyakarta kembali menggelar vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun. Kali ini, vaksinasi dilakukan serentak di empat lokasi.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Empat titik lokasi vaksinasi adalah SD Al Muhajidin Wonosari, SDN Bendungan 4 Wates, Museum Monumen Pangeran Diponegoro Sasana Wiratama, dan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Perwakilan Binda DIY Gunungkidul, Eko Susilo mengatakan, pihaknya memasang target vaksinasi anak dapat selesai di akhir Januari.

"Vaksinasi lanjutan juga harus dimulai. Sementara sisa tanggungan lama dan vaksinasi booster juga harus tetap jalan. Jadi memang harus diakselerasi," ujar Eko Susilo dalam keterangannya, Rabu (19/1).

Eko menjelaskan, sejauh ini capaian vaksin sudah sesuai dengan perencanaan. Menurutnya, Binda DIY sekarang fokus menyelesaikan vaksinasi tanggungan lama dan vaksinasi dosis ketiga atau booster.

Sebagai percepatan, lanjutnya, akan dilakukan akselerasi dan kolaborasi. Dia berharap, target vaksinasi bisa tercapai sebelum diberlakukannya pembelajaran tatap muka (PTM) untuk anak sekolah.

“Vaksinasi anak menjadi syarat utama PTM penuh, sehingga dalam sisa dua minggu ke depan, kami akan akselerasikan di beberapa tempat," katanya.

Eko juga mengimbau kepada masyarakat untuk mendatangi sentra vaksin yang telah disediakan.

"Tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat di manapun berada guna mencegah penularan virus Covid-19 di sekitar kita," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA