Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Stres Selama Lima Tahun, Pengungsi Afghanistan Bakar Diri di UNHCR Medan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 01 Desember 2021, 17:18 WIB
Stres Selama Lima Tahun, Pengungsi Afghanistan Bakar Diri di UNHCR Medan
Aksi bakar diri pengungsi Afghanistan di Medan/RMOLSumut
rmol news logo Aksi nekat dilakukan pengungsi asal Afghanistan bernama Ahmadsyah dengan membakar diri di depan Kantor Komisariat Tinggi Urusan Pengungsi PBB (United Nations High Commissioner for Refugees/UNHCR).

Kejadian bakar diri oleh Ahmadsyah terekam dalam sebuah video yang beredar luas di media sosial pada Rabu (1/12).

Koordinator Pengungsi Afganistan di Kota Medan, Muhammad Juma Mohsini mengatakan, aksi bakar diri bermula saat korban datang ke lokasi tersebut sekitar pukul 10.00 WIB pada Selasa (30/11).

Juma mengatakan, saat itu Ahmadsyah datang dengan kondisi sekujur pakaiannya sudah basah karena cairan bensin yang dia siram sendiri.

"Selanjutnya dia datang ke depan kantor UNHCR untuk berupaya membakar dirinya," ujar Juma seperti dikutip Kantor Berita RMOLSumut pada Rabu (1/12).

Dalam kejaian tersebut, Ahmadsyah sempat dicegah memantik api dari mancis yang dia bawa oleh sejumlah imigran yang berada di lokasi kejadian. Namun usaha mereka gagal.

Meski begitu, aksi bakar diri Ahmadsyah dilakukan secara cepat oleh petugas keamanan setempat dengan memadamkan api yang membakar tubuh Ahmadsyah dengan Apar.

Setelah itu, petugas langsung mengevakuasi Ahmadsyah ke Rumah Sakit Siloam Medan untuk mendapatkan perawatan intensif.  

"Dia sudah mengalami sakit mental selama lima tahun terakhir. Sayangnya organisasi yang menanganinya tidak pernah memperhatikan kondisi Ahmadsyah," tandas Juma. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA