Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambut 76 Indonesia Merdeka, Pemkab Kaimana Papua Barat Bagikan Uang Rp 400 Juta pada Veteran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Minggu, 15 Agustus 2021, 22:40 WIB
Sambut 76 Indonesia Merdeka, Pemkab Kaimana Papua Barat Bagikan Uang Rp 400 Juta pada Veteran
Bupati Kaimana Freddy Thie memberikan bantuan uang secara simbolis ke keluarga Veteran/Ist
rmol news logo Banyak cara yang dilakukan oleh seluruh elemen bangsa memaknai kemerdekaan 76 tahun Indonesia.

Jelang peringatan hari ulang tahun (HUT) Kemerdekaan ke 76 republik Indonesia Pemerintah Kabupaten Kaimana, Papua Barat menyerahkan dana hibah sebesar Rp 400 juta untuk keluarga veteran.

Bantuan tersebut secara simbolis diberikan langsung oleh Bupati Kaimana Freddy Thie di Taman Jokowi-Iriana Kaimana, Minggu sore (15/8).

Menurut Freddy, bantuan dana hibah tersebut merupakan bentuk perhatian Pemerintah Daerah atas jasa-jasa yang ditorehkan oleh para Veteran kepada NKRI.

Ia mengatakan, bantuan tersebut pada hakekatnya tidak sebanding dengan pengorbanan para veteran.

"Nilainya dana hibah ini besar. Tetapi tidak ada apa-apanya dibandingkan jasa-jasa para veteran yang telah berjuang mempertaruhkan jiwa dan raganya demi NKRI," kata Freddy dalam keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Minggu malam (15/8).

Lebih lanjut, Freddy berpesan, khususnya pada generasi muda agar tidak melupakan jasa-jasa para pahlawan.

"Kata Bung Karno, 'Jasmerah, Jangan lupa Sejarah'. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya," ucap Freddy.

Selain itu, Freddy juga berpesan agar para generasi muda senantiasa melibatkan diri, mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif.

Kata Freddy, salah satu bentuk kegiatan positif dengan meningkatkan keilmuan serta produktivitasnya.

Ia mengingatkan pada pemuda jangan mudah terbawa arus gaya hidup negatif. Sebab, kehidupan Indonesia saat ini tidak seperti para pahlawan yang dulu harus turun ke medan perang melawan penjajah.

"Cukup belajar yang tekun, tingkatkan produktivitas. Masa depanmu adalah masa depan bangsa ini. Mari kita isi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif," tutur Freddy.

Penyerahan bantuan tersebut merupakan rangkaian kegiatan pengibaran bendera merah putih secara serentak bersama para tokoh adat dan tokoh agama yang ada di Kaimana.

Selain itu, juga digelar dialog kebangsaan antara Kepala Daerah dan Para Tokoh Agama dan Adat.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA