Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bupati Hingga Ratusan Nakes Di Majalengka Terpapar Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 27 Juni 2021, 01:58 WIB
Bupati Hingga Ratusan Nakes Di Majalengka Terpapar Covid-19
Ilustrasi/Net
rmol news logo Penyebaran Covid-19 memang tak pandang golongan dan jabatan. Di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, bupati dan istri serta para pejabat eselon II terkonfirmasi positif Covid-19. Bahkan ratusan tenaga kesehatan (Nakes) di Majalengka juga mengalami hal yang sama.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Diungkapkan Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten, Agus Susanto, tercatat sebanyak 162 Nakes terpapar virus mematikan itu.

Rinciannya, 97 Nakes bertugas di Puskesmas, 30 di RSUD Majalengka, dan 35 orang di RSUD Cideres.

"Kebanyakan Nakes tersebut terpapar saat melayani pasien," ujarnya kepada Kantor Berita RMOLJabar, Sabtu (26/6).

Saat ini, kata Agus, para Nakes itu tengah menjalani isolasi mandiri.

"Karena kebanyakan masuk kategori orang tanpa gejala (OTG)," terangnya.

Ditanya soal dampak kejadian itu terhadap pelayanan kesehatan, Agus mengklaim pelayanan tetap berjalan sebagaimana biasanya.

"Alhamdulillah kawan-kawan Nakes bisa membagi tugas dalam memberikan pelayanan, meskipun beban kerja berlipat," jelasnya.

"Perlu diketahui, ratusan nakes yang terpapar itu bukan akumulasi selama Covid-19 berlangsung, tapi terjadi dalam beberapa hari ke belakang, saat terjadi ledakan kasus Covid-19," tandas Agus. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA