Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kapasitas Pasien Covid-19 Di Rumah Sakit Kota Serang Sisa 35 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Sabtu, 19 Juni 2021, 00:22 WIB
Kapasitas Pasien Covid-19 Di Rumah Sakit Kota Serang Sisa 35 Persen
Kepala Dinas Kesehatan Kota Serang M Ikbal/RMOLBanten
rmol news logo Kasus virus corona baru (Covid-19) di Kota Serang, Banten mengalami peningkatan pasca lebaran lebaran Idul Fitri.

Demikian kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Serang M Ikbal, Jumat (18/6).

"Covid-19 Di Kota Serang memang pasca lebaran ini ada kenaikan. Rata-rata perhari 20-an kasus," ujar Ikbal seperti diberitakan Kantor Berita RMOLBanten, Jumat (18/6).

Ikbal menjelaskan, saat ini kapasitas pasien Covid-19 di rumah sakit di Kota Serang mencapai 65 persen.

"Yang sudah terisi 65 persen, masih ada ruang kosong tapi mudah-mudahan tidak terisi penuh," ucapnya.

Ikbal mengungkapkan, sekarang sudah lampu kuning, karena kalau memang nanti ada peningkatan terus rumah sakit penuh akan jadi masalah besar juga.

"Rumah sakit ada 12, itu pun tidak semua membuka layanan covid, cuma ada 7 yang melayani pasien Covid-19," ujarnya.

"Isolasi mandiri tetap kita lakukan dengan edukasi-edukasi yang mudah dengan mereka, karena jika semua dikumpulkan di rumah sakit juga tidak akan mungkin juga," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA