Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sosok Wimar Di Mata Akbar Tanjung Dan Yenny Wahid

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Rabu, 19 Mei 2021, 17:54 WIB
Sosok Wimar Di Mata Akbar Tanjung Dan Yenny Wahid
Akbar Tanjung saat memberi sambutan di pemakaman Wimar Witoelar/RMOL
rmol news logo Sejumlah tokoh mengantarkan Wimar Witoelar ke tempat peristirahatan terakhir, TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan. Jenazah mantan Jurubicara Presiden Abdurrahman Wahid itu dikebumikan di Blad 468.

Dari pantauan, mantan Ketua Umum Partai Golkar Akbar Tanjung yang menemani Wimar sejak di rumah duka di Jalan Madrasah, Gandaria ikut mengantarkan Wimar sebelum dimasukan ke liang lahat.

Selain Akbar, tampak pula Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Mempan RB) Tjahjo Kumolo dan putri mendiang Gus Dur, Yenny Wahid.

Akbar Tanjung mengakui dirinya sangat terkesan dengan Wimar yang memiliki sikap kekeluargaan. Akbar mengingat bahwa dirinya telah lama kenal dengan Wimar sejak tahun 70an. Saat itu, Akbar menjadi salah satu mahasiswa Indonesia yang didelegasikan ke Amerika mengikuti satu program disana.

Saat di Amerika, mendiang Wimar Witoelar yang saat itu tengah menempuh pendidikan di Amerika mendatangi Akbar di penginapan.

"Saya terharu bahwa almarhum Wimar, tahu bahwa saya ada di dalam rombongan. Dia secara khusus datang ke kamar tempat kami menginap, sekedar untuk menemui saya mengucapkan selamat bahwa saudara Akbar mewakili mahasiswa Indonesia hadir dalam pertemuan ini," kenang Akbar di TPU Tanah Kusir, Rabu (19/5).

Sementara itu, putri ketiga Gus Dur,  Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid memiliki kesan tersendiri terhadap sosok Wimar yang idealis dan kritis namun tetap jenaka dalam menyampaikan gagasannya.

"Sebuah duka cita mendalam bagi kami atas berpulangnya sahabat kami pak Wimar. Beliau seorang yang idealis namun mampu menyampaikan ide-idenya dengan jenaka, selamat jalan WW, we'll miss you," kata Yenny.

Saat jenazah diturunkan menuju tempat peristirahatan terakhirnya, isak tangis keluarga dan kerabat almarhum pecah, bersamaan dengan bacaan zikir yang dilantunkan peziarah.

ebelum dimakamkan jenazah Wimar di semayamkan di kediamannya di Jalan Madrasah Gandaria Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan.

Wimar dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (19/5) pagi tadi , sekitar pukul 08.56 WIB,  di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, setelah menjalani perawatan  sejak Rabu (12/5) lalu.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA