Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Besok, Lampu Di 7 Simbol Ibukota Akan Padam Selama 1 Jam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Jumat, 23 April 2021, 14:49 WIB
Besok, Lampu Di 7 Simbol Ibukota Akan Padam Selama 1 Jam
Ilustrasi/Repro
rmol news logo Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia pada Sabtu besok (24/4), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memadamkan lampu-lampu di 7 simbol ibukota selama 1 jam.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Informasi tersebut disampaikan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta melalui akun Instagram resminya.

"Penghematan energi jadi salah satu hal penting untuk menjaga bumi dan keberlangsungan hidup di bumi," tulis Dinas LH seperti dikutip Kantor Berita RMOLJakarta, Jumat (23/4).

Pemadaman lampu akan dilakukan mulai pukul 20.30 sampai 21.30 WIB.

Adapun 7 lokasi pemadaman lampu yakni Monumen Nasional dan air mancurnya, Patung Arjuna Wiwaha dan air mancurnya, Patung Jenderal Sudirman.

Selanjutnya Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Bundaran Hotel Indonesia dan air mancurnya, Patung Pemuda dan air mancurnya, dan Patung Pahlawan.

Sementara titik-titik lain di ibukota yang akan dilakukan pemadaman adalah sebagai berikut:

Jakarta Pusat: Jalan Raya Letjen Soeprapto (Cempaka Putih) dan Gunung Sahari

Jakarta Utara: Jalan Yos Sudarso dan Perintis Kemerdekaan

Jakarta Barat: Jalan Daan Mogot dan Kembangan Raya (depan Kantor Walikota Jakarta Barat)

Jakarta Selatan: Jalan Prapanca Raya (depan Kantor Walikota Jakarta Selatan) dan TB Simatupang

Jakarta Timur: Jalan Dr Sumarno (depan Kantor Walikota Jakarta Timur) dan Raden Inten.

Masyarakat pun diminta berpartisipasi dan mulai membiasakan diri hemat energi sebagai tindakan serius menghadapi perubahan iklim dan menunjukkan cinta kepada bumi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA