Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gubernur Babel Minta Angkasa Pura Datangkan Alat Pendeteksi GeNose Untuk Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 03 April 2021, 15:48 WIB
Gubernur Babel Minta Angkasa Pura Datangkan Alat Pendeteksi GeNose Untuk Covid-19
Tangkapan layar Unggahan Gubernur Babel Erzaldi Rosman, Sabtu 3 April 2021/Repro
rmol news logo Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman berharap PT.Angkasa Pura I bisa mendatangkan alat pendeteksi GeNose C19 segera mungkin di Bandara Hanandjoedin Tanjung Pandan.

Selain harganya terjangkau, alat ini juga akurat dan telah diakui dalam mendeteksi keberadaan Covid-19.

Harapan itu disampaikannya dalam akun Instagramnya, Sabtu (3/4).

"Saya berharap PT. Angkasa Pura II bisa menyediakan alat Genose di Bandara Depati Amir dan Hanandjoeddin. Ini bukan hanya untuk kemudahan masyarakat dalam mendapat pelayanan saja. Tapi juga itu mampu menekan angka penyebaran Covid di Babel, sekaligus memberi keringanan masyarakat dalam hal biaya," tulisnya.

Pada Jumat (2/4) Bang Er, sapaan akrab Erzaldi, melakukan kunjungan kerja dengan memantau langsung Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi para pegawai Bandar Udara (Bandara) HAS Hanandjoedin, di Tanjungpandan Belitung.

Di bandara yang kini telah ditetapkan sebagai Bandar Udara Internasional, Bang Er menyapa pegawai maupun para petugas kesehatan yang sedang melakukan penyuntikan Vaksin Covid-19.

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 bagi tenaga pelayanan publik yang ada di Bandara HAS Hanandjoeddin Belitung perlu dilaksanakan untuk memberikan jaminan kenyamanan dan keamanan bagi para pengunjung.

Dengan adanya alat GeNose, Bang Er berharap bisa lebih memudahkan pengawasan penyebaran virus. Ke depannya,  GeNose juga akan dipasang di titik-titk fasilitas umum yang ada di Bangka Belitung.

"Semoga secepatnya ini bisa direalisasikan pihak Angkasa Pura mengingat kebutuhan GeNose di bandara saat ini mendesak,' harap Bang Er. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA