Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Disambangi Anggota DPRD, Warga Medan Tuntungan Tagih Janji Walikota Gratiskan BPJS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 22 Maret 2021, 12:28 WIB
Disambangi Anggota DPRD, Warga Medan Tuntungan Tagih Janji Walikota Gratiskan BPJS
Reses anggota DPRD Medan, Habiburahman Sinuraya, di Kecamatan Medan Tuntungan/Ist
rmol news logo Warga di Kecamatan Medan Tuntungan mulai menagih janji kampanye Bobby Nasution yang akan menggratiskan iuran BPJS Kesehatan bagi mereka.

Hal ini mereka sampaikan kepada anggota DPRD Kota Medan, Habiburahman Sinuraya, yang melakukan reses dengan mengunjungi konstituennya pada Minggu (21/3).

“Kami mohon kepada Pemerintah Kota Medan dapat menggratiskan warganya untuk berobat agar masyarakatnya tidak susah-susah untuk berobat,” kata salah seorang warga bernama Sukarti, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Harapan yang sama disampaikan warga Medan Tuntungan lainnya, Poniman. Ia mengaku saat ini kartu BPJS Kesehatan miliknya sudah tidak aktif karena iuran yang tertunggak. Ia berharap Pemkot Medan dapat memberikan solusi dan mengaktifkannya kembali.

Harapan dari warga ini sendiri, menurut Habiburahman, akan menjadi masukan penting baginya untuk disampaikan sebagai aspirasi warga yang diserap lewat reses.

Ia tidak membantah bahwa menggratiskan iuran BPJS Kesehatan warga merupakan salah satu janji kampanye Bobby Nasution-Aulia Rachman dalam Pilkada Medan 2020, dan akan segera direalisasikan.

Kepada warga, Habiburahman meminta agar bersabar dan tetap mendukung program dari pemerintah. Salah satunya penyuntikan vaksin Covid-19 dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Jangan takut divaksin, karena vaksin ini untuk daya tahan tubuh kita. Setelah divaksin tetap patuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker, cuci tangan, dan jaga jarak," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA