Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

FK Tak Miliki RS, UNPAD Harus Wujudkan RS Pendidikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/yelas-kaparino-1'>YELAS KAPARINO</a>
LAPORAN: YELAS KAPARINO
  • Senin, 08 Maret 2021, 10:38 WIB
FK Tak Miliki RS, UNPAD Harus Wujudkan RS Pendidikan
Ilustrasi/Net
rmol news logo Setiap Perguruan Tinggi yang memiliki Fakultas Kedokteran (FK), lazimnya memiliki Rumah Sakit (RS) untuk Pendidikan. Sebagai wahana praktek pendidikan kedokteran, riset medis, maupun pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Agak aneh jika perguruan tinggi sebesar UNPAD (Universitas Padjadjaran), yang memiliki salah satu FK terbaik di Indonesia, belum memiliki RS sendiri.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Informasi yang diperoleh Dekan FK UNPAD Yudi Mulyana Hidayat (Dokter Yudi) menyebutkan bahwa UNPAD merupakan satu-satunya Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dengan FK yang belum memiliki RS Pendidikan. Agar kampus kebanggaan Jawa Barat itu dapat segera memiliki RS sendiri, semua pihak terkait harus bersinergi dalam mempercepat pembangunan RS Pendidikan UNPAD Tipe A di Jatinangor, Sumedang.

“Internal kampus, Kemendikbud, Pemprov Jabar, dan Kemenkeu harus memiliki concern yang sama besar untuk merealisasikan rencana tersebut. Dukungan kebijakan dari Gubernur juga sangat penting,” ungkap Dokter Yudi kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (8/3).

Pembangunan RS Pendidikan yang berlokasi di area kampus itu senafas dengan Program Academic Health System (AHS) yang dikembangkan UNPAD untuk mengintegrasikan pendidikan kedokteran dengan pelayanan kesehatan.
 
Dalam program itu, FK UNPAD sebagai sumber penghasil tenaga kesehatan yang handal, kata Dokter Yudi, bekerjasama dengan layanan kesehatan primer dan sekunder serta rumah sakit regional dalam hal penyediaan dokter serta pengembangan jejaring aktivitas pendidikan dan penelitian.

“Bukan hanya untuk RS Pendidikan Jatinangor, sumberdaya manusia berkualitas yang dihasilkan FK UNPAD juga siap memenuhi kebutuhan tenaga medis di semua RS di Jawa Barat,” tegas Dokter Yudi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA