Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bakal Benahi Trotoar Dan Drainase, Pemkot Bandarlampung Contek Cara Anies Percantik Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 18 Februari 2021, 14:03 WIB
Bakal Benahi Trotoar Dan Drainase, Pemkot Bandarlampung Contek Cara Anies Percantik Jakarta
Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Bandarlampung, Iwan Gunawan/ RMOLLampung
rmol news logo Pembenahan trotoar di DKI Jakarta pada era Gubernur Anies Baswedan rupanya menginspirasi Pemerintah Kota Bandarlampung untuk melakukan hal serupa di kota mereka.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Bandarlampung, Pemkot akan fokus pengendalian banjir berupa perbaikan jalan trotoar dan perbaikan saluran drainase pada tahun 2021.

Kepala Dinas PU Kota Bandarlampung, Iwan Gunawan mengatakan, saat ini tidak ada lagi pembangunan flyover. Akan fokus untuk perbaikan trotoar jalan dan pengendalian banjir.

"Kita mencoba mencontoh trotoar di DKI Jakarta, minimal seperti itu agar terlihat rapi dan fungsional," kata Iwan Gunawan, Kamis (18/2), dikutip Kantor Berita RMOLLampung.

Lebih lanjut, Iwan menjelaskan, trotoar yang akan diperbaiki dan menjadi prioritas adalah di Jalan Diponegoro, Jalan Sudirman, Jalan Gatot Subroto, dan Jalan Kartini.

"Kita akan memulai dengan membangunan saluran drainase yang tertutup dengan penggunakan panel beton. Sehingga perawatannya lebih mudah," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA