Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wagub DKI Berharap Imlek Membawa Banyak Kebaikan Dan Kemakmuran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Jumat, 12 Februari 2021, 14:02 WIB
Wagub DKI Berharap Imlek Membawa Banyak Kebaikan Dan Kemakmuran
Wakil Gubernur DKI, Ahmad Riza Patria/Ist
rmol news logo Tahun Baru Imlek 2572 Kongzili yang jatuh pada hari ini, Jumat 12 Februari 2021, membawa banyak harapan dan kebaikan.

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, saat mengucapkan selamat Imlek kepada warga Ibukota khususnya yang merayakan.

"Gong Xi Fa Cai. Semua harapan terbaik saya untuk saudara yang merayakannya," ungkap pria yang akrab disapa Ariza itu melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (12/2) yang dikutip Kantor Berita RMOLJakarta.

Orang nomor dua di Jakarta itu berharap Tahun Baru Imlek ini dapat membawa kebaikan, rezeki yang berlimpah, kesehatan sempurna, dan kemakmuran bagi semua.

"Mari rayakan Tahun Baru Imlek 2021 dengan harapan yang lebih baik dan doa kita untuk kesehatan serta kebaikan seluruh anak bangsa," pungkasnya.

Sesuai kalender Cina, 2021 adalah tahun Kerbau Logam. Di tahun kerbau logam ini perekonomian diprediksi berangsur-angsur menguat khususnya di sektor pertanian.

Begitu juga sektor pertambangan terus menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Hanya saja sektor properti yang masih lambat sehingga perlu kerja keras untuk bisa meraih kemajuan seperti yang diharapkan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA