Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemakaman Wismoyo Arismunandar Dilaksanakan Secara Militer

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 28 Januari 2021, 21:40 WIB
Pemakaman Wismoyo Arismunandar Dilaksanakan Secara Militer
Prosesi pemakaman Jenderal TNI (Purn) Wismoyo Arismunandar di Astana Giribangun, Solo, Jawa Tengah/RMOLJateng
rmol news logo Prosesi pemakaman Jenderal TNI (Purn) Wismoyo Arismunandar di Astana Giribangun, Solo, Jawa Tengah, dilaksanakan secara militer dengan inspektur upacara Pangkostrad Letjen TNI Eko Margono.

Jenazah mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI (Purn) Wismoyo Arismunandar tiba di lokasi pemakaman disambut oleh perwakilan keluarga, Siti Hediati Putri atau biasa disapa Titiek Soeharto.  

Pantauan di lokasi, jenazah dibawa terlebih dahulu ke masjid yang ada di komplek pemakaman untuk disholatkan. Selanjutnya peti jenazah dibawa ke liang lahat yang sudah disiapkan sebelumnya.  

Sebelum dimakamkan, diiringi dua kali tembakan salvo kemudian jasad dikebumikan. Setelah acara doa dan tabur bunga, dilaksanakan penyerahan bendera Merah Putih sebelumnya digunakan untuk menutupi peti mati kepada perwakilan keluarga.

Kepada awak media, Titiek atas atas nama keluarga besar Presiden Soeharto mengucapkan duka cita yang sedalam-dalamnya atas wafatnya sang paman.

"Beliau adalah om saya. Karena dia menikah dengan adiknya ibu (ibu Tin)," ungkap Titiek dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Kamis (28/1).

Titiek menyebut kebetulan dirinya berada di Solo karena semalam menggelar acara pengajian haul almarhum Soeharto. Kebetulan keluarga menghendaki untuk dimakamkan di sini.

"Kebetulan tadi malam saya ada di sini, tahlilan bapak," imbuhnya.

Hadir di acara pemakaman ini beberapa petinggi TNI di antaranya, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bhakti Agus Fadjari dan Gubernur Akmil Mayjen TNI Totok Imam Santoso, dan Danrem 074/Warastratama Kol Inf Rano Tilaar. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA