Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kasus Covid-19 Kembali Pecah Rekor, Dinkes DKI: Ada Data 3 Hari Terakhir Yang Baru Dilaporkan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 17 Januari 2021, 00:34 WIB
Kasus Covid-19 Kembali Pecah Rekor, Dinkes DKI: Ada Data 3 Hari Terakhir Yang Baru Dilaporkan
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia/Net
rmol news logo Kasus harian Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta masih terus meroket.

Data per Sabtu (16/1), penambahan positif harian kembali pecah rekor setelah mencapai 3.536 kasus.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia, memberikan penjelasannya.

"Total penambahan kasus positif sebanyak 3.536 kasus, lantaran terdapat akumulasi data sebanyak 304 kasus dari 1 RS Swasta dan 1 Laboratorium Swasta 3 hari terakhir yang baru dilaporkan," ungkap Dwi melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (16/1), dikutip Kantor Berita RMOLJakarta.

Lebih lanjut, Dwi menjelaskan, Pemprov DKI Jakarta masih terus memasifkan tes PCR untuk menemukan kasus baru secara cepat, agar dapat segera melakukan tindakan isolasi atau perawatan secara tepat. Sehingga, potensi penularan Covid-19 bisa terus ditekan.

Berdasarkan data terkini Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dilakukan tes PCR sebanyak 16.924 spesimen.

Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 14.218 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 3.232 positif dan 10.986 negatif.

Adapun kasus aktif di Jakarta naik 1.289 kasus, sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini atau orang yang masih dirawat dan isolasi sebanyak 22.089.

Sedangkan, jumlah kasus Konfirmasi secara total di Jakarta sampai 16 Januari 2021 sebanyak 223.970 kasus.

Dari jumlah total kasus tersebut, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 198.136 dengan tingkat kesembuhan 88,5 persen, dan total 3.745 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,7 persen, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,9 persen. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA