Kapal Baruna Jaya Kerahkan Robot Bawah Laut, Penyelam Pencari CVR Mendarat Di Pulau Tanjung Kait

Tim penyelam pencari CVR sedang menuju Pulau Tanjung Kait, Tangerang/RMOL

Sebabnya, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) telah mengerahkan Kapal Baruna Jaya.
Kapal Baruna Jaya yang dikerahkan BPPT akan menurunkan ROV/ Remotely operated underwater vehicle atau robot penyelam bawah laut.
Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (13/1) sore, sekitar 50 penyelam tang terdiri dari Dislambair, Kopaska, Taifib sudah menyelesaikan penyelaman dan mendarat di Pulau Tanjung Kait, Tangerang, Banten.
Tak hanya itu, seluruh pewarta yang meliput proses evakuasi black box yang berisikan cockpit voice recorder/CVR (perekam suara kokpit) saat ini bersama tim penyelam beristirahat di Pulang Tanjung Kait, Tangerang, Banten.
Sejak pagi tadi tim penyelam dari satuan tugas dari TNI AL yang terdiri dari Batalyon Intai Amfibi (Yon Taifib) I Marinir, Detasemen Jalamangkara, Komando Pasukan Katak (Kopaska), dan Dinas Penyelaman dan Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) masih melakukan pencarian satu blackbox lagi berisikan cockpit voice recorder/CVR (perekam suara kokpit).
Diketahui, Baruna Jaya adalah salah satu bekas kapal perang TNI-AL yang saat ini dikelolal oleh BPPT. Baruna Jaya adalah jenis kapal pemetaan/penyelidik yang bertugas untuki pemetaan wilayah-wilayah di Indonesia.

EDITOR: ANGGA ULUNG TRANGGANA
Tag:
Kolom Komentar
Video
Puting Beliung Gegerkan Wonogiri!
Masyarakat Wonogiri, Jawa Tengah dikejutkan dengan kemunculan puting beliung pada Rabu sore (20/1). Dalam video amatir ..
Video
Tanya Jawab Cak Ulung • Membaca Bencana Lewat Politik
Sepanjang awal tahun 2021, hingga minggu keempat BNPB telah mencatat telah terjadi bencana 185 di Indonesia. Imbas dari ..
Video
Bincang Sehat • Vaksin Covid-19 Pada Lansia
Kampanye vaksinasi Covid-19 telah dimulai. Saat ini, target penerima vaksin Covid-19 adalah kelompok usia 18-59 tahun. S..