Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Petugas Temukan Benda Diduga Tangga Pesawat Sriwijaya SJ182

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Sabtu, 09 Januari 2021, 21:59 WIB
Petugas Temukan Benda Diduga Tangga Pesawat Sriwijaya SJ182
Potongan video kabar penemuan tangga darurat pesawat Sriwijaya SJ182/Repro
rmol news logo Petugas pencarian jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air nomor penerbangan SJ182 rute Jakarta Pontianak menemukan benda diduga tangga darurat pesawat.

Berdasarkan video yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, petugas Dirjen Perhubungan Laut Kemenhub yang berada di KM Trisula mengatakan bahwa timnya pada Sabtu malam sekitar pukul 19.45 WIB telah menemukan benda yang diduga tangga pesawat darurat.

"Kita berada di ata KM Trisula, kita menemukan benda ini, kemungkinan ini merupakan tangga darurat di pintu pesawat. Benda ini ditemukan pada pukul 19.45 WIB," demikan pernyataan dalam video 27 detik, Sabtu malam (9/1).

Pesawat Sriwijaya Air bernomor SJ182 rute Jakarta Pontianak itu sesuai jadwal berangkat pada pukul 14.36 dan tiba pada 15.44. Sesaat lepas landas, sekitar pukul 14.40 WIB pesawat dilaporkan hilang kontak.

Petugas gabungan sedang melakukan pencarian yang difokuskan perairan di Pulau Lancang dan Pulau Laki. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA