Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lantik Pengurus PMI Jatim, JK: Tugas Kita Semua Tangani Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Senin, 14 Desember 2020, 17:53 WIB
Lantik Pengurus PMI Jatim, JK: Tugas Kita Semua Tangani Covid-19
Ketua PMI, Jusuf Kalla bersama Khofifah saat melantik di Surabaya/RMOL
rmol news logo Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Muhammad Jusuf Kalla melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Provinsi Jawa Timur Masa Bakti 2020-2025 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin (14/12).

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa turut serta hadir dan menyaksikan pelantikan .

Ketua Umum PMI  JK-sapaan akrabnya- mengatakan, PMI pada dasarnya bekerja apabila masyarakat dan bangsa mengalami kesulitan.

Atas dasar itulah, JK meminta PMI selalu siap siaga ketika terjadi bencana baik banjir, gunung meletus.

Apalagi, saat ini Indonesia dan seluruh negara di dunia menghadapai pandemi Covid-19.

“Itu menjadi tugas kita semua, PMI, untuk membantu dengan tujuh prinsip PMI seperti kemandirian, kemanusiaan, tidak diskriminatif,” katanya.

Di tengah kasus Covid-19 di Indonesia yang tembus 600 ribu JK mengajak semua pihak untuk saling membantu dan bekerja bersama-sama.

“Untuk mengatasi pandemi ini hanya dengan cara, pertama disiplin masyarakat dalam melakukan 3 M yakni memakai masker, jaga jarak dan juga cuci tangan. Itu adalah perilaku yang harus dilakukan oleh masyarakat sendiri disamping tugas pemerintah yakni 3 T yakni mengetes (testing), menelusuri (tracing) dan mengobati (treatment),” jelasnya.

Menurutnya, saat ini selain memiliki tugas di bidang donor darah, PMI mempunyai tugas dalam penyediaan plasma konvalesen atau plasma darah dari mantan pasien terpapar virus Covid-19.
Sejauh ini, kata JK ada 15 PMI di Indonesia yang memiliki kemampuan menyediakan plasma konvalesen tersebut, salah satunya PMI Kota Surabaya.

”Saya yakin di Surabaya ini kegiatan donor darahnya termasuk sangat baik. Apalagi selama bertahun-tahun saya di PMI, apabila ada penyerahan sertifikat penghargaan donor darah sukarela terbanyak pasti dari Jawa Timur, selalu nomor satu,” katanya.

Ketua Dewan Kehormatan PMI Provinsi Jawa Timur Masa Bakti 2020-2025 yang dilantik adalah Emil Elestianto Dardak yang juga Wakil Gubernur Jatim, serta Sekretaris Dewan Kehormatan yakni Rasiyo.

Kemudian susunan Pengurus PMI Provinsi Jatim Masa Bakti 2020 - 2025 diantaranya adalah Ketua Imam Utomo, Wakil Ketua  Soebagyo SW, Ketua Bidang Organisasi Muhammad Taufiq, Ketua Bidang Penanggulangan Bencana R. Eddy Indrayana, Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan dan Sosial Harsono, serta Ketua Bidang Pelayanan Darah/UDD Nunik Dhamayanti. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA