Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Satgas Covid-19 Optimis Pilkada Minim Penularan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Senin, 30 November 2020, 16:27 WIB
Satgas Covid-19 Optimis Pilkada Minim Penularan
Sonny Harry B. Harmadi/Net
rmol news logo Gelaran Pilkada Serentak 2020 diyakini Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 akan berlangsung baik dan minim penularan.

Optimisme itu disampaikan Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Sonny Harry B. Harmadi, dalam diskusi virtual yang disiarkan kanal Youtube Media Indonesia, Senin (30/11).

"Tentu kita harus optimis Pilkada bisa berjalan optimal, dengan baik, walaupun di tengah pandemi," ujar Sonny.

Namun begitu, Sonny meminta Bawaslu untuk memperhatikan dan mengawasi secara serius potensi penularan yang disebabkan sikap abai seluruh pihak yang berada dalam proses pemungutan suara pada 9 Desember nanti.

"Memang butuh catatan dan perhatian khusus dari kami terkait daerah beresiko tinggi (penularan). Karena daerah dengan resiko sekecil apapun itu akan menimbulkan resiko besar terhadap penularan Covid-19," terang Sonny.

"kami akan koordinasikan dengan Bawaslu untuk memetakan (potensi penularan), terutama di daerh-daerah yang beresiko tinggi," sambungnya.

Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga berharap kepada pemilih, pasangan calon dan juga petuas pemilihan untuk menaati protokol kesehatan 3M, serta diharapkan kepada tokoh masyarakat untuk ikut mensosilisasikan dan menerapkannya.

"Menurut kami sekarang masyarakat sudah mulai paham 3M. Tetapi jangan lupa, ini kan berbeda dengan aktivitas sehari-hari. Ini Pilkada ada kedekatan emosional antara pemilih dengan paslon, petugas pemilu dengan pemilih," tutur Sonny.

"Tapi seringkali KPPS ini kan tokoh masyarakat biasanya, sehingga di dengarkan juga oleh masyarakat pemilih," tambahnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA