Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Akhir Libur Panjang, Empat Wisatawan Di Jawa Tengah Positif Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 02 November 2020, 19:42 WIB
Akhir Libur Panjang, Empat Wisatawan Di Jawa Tengah Positif Covid-19
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo/Net
rmol news logo Selama libur panjang akhir pekan kemarin di Jawa Tengah, ditemukan empat wisatawan positif Covid-19.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengatakan pihaknya tengah mengebut untuk melakukan tracing kontak wisatawan yang kedapatan positif kasus Covid-19.

"Hasil random tes yang kami lakukan di sejumlah titik pada 28 Oktober sampai 1 November menemukan ada empat kasus positif. Keempat kasus itu berasal dari wisatawan asal Medan, Semarang, Tangerang dan Trenggalek," kata Ganjar seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJateng, Senin (2/11).

Ganjar mengungkap, selama libur panjang kemarin, pihaknya melakukan random tes terhadap 2.645 orang secara tes cepat.

"Dari tes cepat tersebut ditemukan 119 orang dinyatakan reaktif. Kemudian dilakukan swab dan didapati empat orang dinyatakan positif," kata dia.

Menambahkan, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jateng, Yulianto Prabowo menerangkan, selama libur panjang 28 Oktober hingga 1 November, pihaknya menggelar random tes di 11 lokasi.

"Selain tempat wisata, random tes juga dilakukan di gerbang tol Kalikangkung, sejumlah rest area, dermaga Karimunjawa, Jembatan Timbang Ajibarang dan tempat-tempat lainnya. Dari hasil random tes itu, ada empat yang dinyatakan positif," ucapnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA