Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sudjiwo Tedjo: Yang Menolak UU Ciptaker Monggo, Asal Itikadnya Baik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Kamis, 08 Oktober 2020, 12:57 WIB
Sudjiwo Tedjo: Yang Menolak UU Ciptaker Monggo, Asal Itikadnya Baik
Sudjiwo Tedjo/Net
rmol news logo Pro dan kontra pengesehan omnibus law UU Cipta Kerja menggelitik Budayawan, Sudjiwo Tedjo untuk ikut berkomentar.

Mantan Jurnalis ini melabeli pendangannya sebagai "Pesan Ibu Tejo" yag tidak menyoal perbedaan sikap masyarakat terkait omnibus law UU Cipta Kerja.

"Pesan Bu Tejo: Yang menolak UU monggo, asal itikadnya baik. Yang mendukung UU juga monggo, asal itikadnya juga baik," ujar Tedjo dalam akun Twitternya, @sudjiwotedjo, Kamis (8/10).

Dalam akhir cuitannya, Tedjo berharap persoalan omnibus law UU Cipta kerja yang disahkan DPR bersama pemerintah pada Senin (5/10), bisa menjaga keutuhan bangsa dan negara Indonesia.

"Semoga bangsa ini tetap dipersatukan oleh itikad baik," demikian Sudjiwo Tedjo. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA