Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Waspada, Pagi Ini 6 Titik Pantau Muka Air Di DKI Sudah Siaga 3

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 05 Oktober 2020, 08:55 WIB
Waspada, Pagi Ini 6 Titik Pantau Muka Air Di DKI Sudah Siaga 3
Pintu Air Manggarai, Jakarta/Net
rmol news logo Menyusul hujan deras yang mengguyur ibukota sejak Minggu sore kemarin (4/10), Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta mencatat Senin pagi (5/10), tinggi muka air di 6 titik pantau berada di posisi siaga 3.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Keenam titik pantau itu adalah Pesanggrahan dengan tinggi 195 cm, Pintu Air Manggarai 780 cm, Krukut Hulu 190 cm, Pasar Ikan 186 cm, pintu air Marina 184 cm, dan Sunter Hulu 200 cm.

Dilaporkan Kantor Berita RMOLJakarta, untuk pintu air Manggarai, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI mencatat kenaikan terjadi mulai pukul 03.00 WIB.

Adapun wilayah yang berpotensi terdampak banjir adalah Gondangdia, Grogol, Jati Pulo, Kali Anyar, Karet Tengsin, Kota Bambu Selatan, Kota Bambu Utara, Menteng, Petamburan, dan Tomang.

Seperti diketahui, hujan mengguyur wilayah Depok dan Jakarta pada Minggu malam.

Akibatnya, sejumlah genanangan terjadi di beberapa wilayah ibukota. Dalam catatan Polda Metro Jaya yang diunggah akun @TMCPoldaMetro, pada pukul 23.13 WIB, banjir terjadi di Jalan NIS Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Genangan juga terjadi di Jalan Kemang Utara IX, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan. Begitu pula di kawasan Jalan Kemang Selatan XII Jakarta Selatan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA