Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lawan Covid-19, Freeport Perketat Protokol Kesehatan Di Kota Mandiri Tembagapura

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 24 September 2020, 19:31 WIB
Lawan Covid-19, Freeport Perketat Protokol Kesehatan Di Kota Mandiri Tembagapura
Penerapan protokol kesehatan secara ketat turut dilakukan PT Freeport Indonesia/Net
rmol news logo Penerapan protokol kesehatan secara ketat turut dilakukan PT Freeport Indonesia guna mengantisipasi penyebaran virus corona baru atau Covid-19.

Bahkan penerapan protokol kesehatan seperti jaga jarak dan wajib memakai masker tak hanya dilakukan di kawasan pertambangan, melainkan juga permukiman karyawan di Tembagapura, Papua.

Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Tony Wenas mengatakan, protokol kesehatan berlaku di Kota Mandiri di Tembagapura, Mimika, Papua.

Hunian bagi para pekerja dan masyarakat yang tinggal di sekitar kawasan PT Freeport Indonesia diharuskan menaati protokol kesehatan yang cukup ketat dan menerapkan jarak fisik.

Mulai dari rumah sakit, sporthall Tembagapura, arena olahraga Indoor di Plaza Agawaa Ogom, arena gym, Melati Messhall untuk kantin bersama, area komunal, perpustakaan.
Kompleks superblok Ridge Camp seluas 22,500 meter persegi ini dibangun di tengah kawasan tempat tinggal pekerja tambang.

Sepanjang pandemi, jelasnya, Freeport telah mengerahkan rumah sakit dan tenaga medisnya untuk menangani kasus internal Covid-19 di perusahaannya dengan tingkat kesembuhan 90%.

"Kami terus bekerja sama dengan International SOS tanpa kenal lelah, serta berkoordinasi dengan pemerintah untuk menyediakan penanganan medis terbaik yang dapat kami berikan sesuai dengan prosedur mitigasi global Covid-19. Kami bersyukur penanganan medis Covid-19 menunjukan hasil yang baik dan semakin banyak karyawan yang sembuh,” ujar Tony Wenas kepada wartawan, Kamis (24/9).

Sejak Mei 2020, Freeport Indonesia menyediakan 50.000 alat rapid test dan alat PCR guna memperluas jangkauan deteksi atau tracing untuk mengetahui dan mengambil tindakan medis apabila ada karyawan diketahui positif Covid-19. 

Selain menyiagakan penuh RS Freeport Tembagapura, PT Freeport Indonesia juga menyiagakan tiga barak isolasi bagi para karyawan yang terkena Covid-19.

Hingga saat ini PT Freeport Indonesia telah mengalokasikan dana Rp 17 miliar untuk memitigasi dan menanggulangi dampak Covid-19 di kawasan Freeport Indonesia. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA