Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemprov Jabar Masih Belum Larang pemakaian Scuba Dan Buff

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 21 September 2020, 20:29 WIB
Pemprov Jabar Masih Belum Larang pemakaian Scuba Dan Buff
Ilustrasi
rmol news logo Pemprov Jawa Barat hingga saat ini belum melarang penggunaan masker scuba. Pasalnya, belum lama ini beredar informasi mengenai tingkat efektivitas masker jenis scuba dan buff yang sangat minim dalam menangkal droplet.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Hal itu ditegaskan Wakil Gubernur Jabar, Uu Ruzhanul Ulum di Markas Polda Jawa Barat, Kota Bandung, Senin (21/9).

"Hari ini tidak ada sebuah keputusan dilarang memakai masker seperti itu (scuba dan buff)" ucap Uu seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJabar.

Kendati demikian, pihaknya terus mengimbau kepada setiap warga untuk selalu menggunakan masker. Utamanya, yang mampu melindungi diri dari Covid-19.

"Tetapi yang ada dipakai saja dari pada ga ada. Tapi lebih baik untuk memakai masker kesehatan," katanya.

Sebelumnya, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil meminta warganya untuk beradaptasi terkait penggunaan masker sebagai bagian dari adaptasi kebiasaan baru (AKB) di masa pandemi Covid-19.

Termasuk juga beradaptasi dengan imbauan untuk tidak menggunakan masker berbahan scuba dan masker buff yang dinilai tidak efektif menangkal droplet (percikan pernapasan yang muncul saat bersin atau batuk).

"Dulu scuba oke dipakai karena mudah dan murah, sekarang tidak boleh, ya sudah menyesuaikan atau beradaptasi saja, karena ini bagian dari AKB," ucap Emil, sapaan akrabnya, di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (17/9). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.