Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Berduka Atas Wafatnya Sekda DKI, GPMI Minta Pemprov Perketat Protokol Kesehatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Rabu, 16 September 2020, 16:15 WIB
Berduka Atas Wafatnya Sekda DKI, GPMI Minta Pemprov Perketat Protokol Kesehatan
Ketua GPMI Jakarta Raya, Syarief Hidayatulloh/Net
rmol news logo Duka mendalam atas meninggalnya Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah turut dirasakan organisasi kemasyarakatan yang ada di ibukota. Salah satunya Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) Jakarta Raya.

"GPMI turut berduka atas berpulangnya Sekda Saefullah hari ini," kata Ketua GPMI Jakarta Raya, Syarief Hidayatulloh kepada wartawan, Rabu (16/9).

Baginya, sosok Saefullah adalah pekerja keras yang telah mengabdikan diri untuk Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Terlepas dari itu, Syarief meminta kepada Pemprov DKI untuk meningkatkan pengawasan protokol kesehatan di lingkungan pemprov dan pemkot.

"Tracing, telusuri, dan isolasi seluruh kontak erat dengan pejabat positif Covid-19," pintanya.

Sementara kepada masyarakat, Syarief mengimbau untuk tetap waspada. Protokol kesehatan harus ditaati, seperti memakai masker, rajin mencuci tangan dengan sabun, tidak berkumpul alias jaga jarak.

"Corona tidak memandang kelas sosial. Semua bisa kena. Karenanya, dalam masa PSBB pengetatan kali ini, diharapkan warga semakin disiplin," imbau Syarief.

Saefullah meninggal setelah terjangkit Covid-19. Saefullah meninggal sekitar pukul 12.55 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto.

Rencananya jenazah Saefullah akan dimakamkan dengan protokol Covid-19 di komplek pemakaman keluarga di Rorotan, Jakarta Utara. Saefullah menjabat sebagai Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta sejak 17 Juli 2014. Sebelumnya, Saefullah menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Pusat pada tahun 2008-2014. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA