Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ridwan Kamil: Pasien Sembuh Di Jabar Lebih Tinggi Dibandingkan Positif Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Selasa, 04 Agustus 2020, 04:45 WIB
Ridwan Kamil: Pasien Sembuh Di Jabar Lebih Tinggi Dibandingkan Positif Covid-19
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil (tengah)/RMOLJabar
rmol news logo Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebutkan, jika angka kesembuhan pasien positif virus corona baru (Covid-19) di wilayahnya saat ini lebih tinggi dibanding yang positif aktif.

“Yang sembuh 3.992 orang, positif aktif hanya 2.435 orang. Jadi tolong ini diberitakan, bahwa yang sembuh di Jabar sudah jauh lebih tinggi dari pada yang sakit,” ucap Emil, sapaan akrabnya, di Makodam III Siliwangi, Kota Bandung, Senin (3/8) seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Kendati demikian, Emil mengatakan, angka reproduksi transmisi Covid-19 di Jabar meningkat seiring tingginya pengetesan warga menjadi 1,05.

“Angka reproduksi Covid-19 kita meningkat seiring dengan pengetesan ini. Sehingga kewaspadaan sedang kita tingkatkan rata-rata selama seminggu ini ada di angka 1,05,” katanya.

Emil pun berharap, seluruh masyarakat Jabar untuk disiplin agar angka reproduksi ini bisa ditekan lagi ke bawang angka satu.

“Jadi kita harus tekan lagi untuk turun tetap di bawah satu,” tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA