Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Transportasi Umum Dan Pasar Rawan Covid-19, Anies Baswedan Minta Warga Hati-hati

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Senin, 13 Juli 2020, 00:10 WIB
Transportasi Umum Dan Pasar Rawan Covid-19, Anies Baswedan Minta Warga Hati-hati
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/ RMOL
rmol news logo Transportasi umum dan pasar tradisional wajib diwaspadai lantaran rentan menjadi lokasi penularan virus corona baru alias Covid-19.

Demikian yang ditegaskan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat memberikan keterangan persnya melalui video yang diunggah lewat akun YouTube Pemprov DKI

"Yang paling harus kita hati-hati adalah tempat transportasi umum, sebab di situ ada situasi sulitnya menjaga jarak. Yang kedua ada di pasar karena seringkali membuat interaksi itu jadi pendek," jelas Anies pada Minggu (12/7).

Untuk itu, Anies kembali mengingatkan agar masyarakat Jakarta selalu taat menjalankan protokol kesehatan selama wabah Covid-19 belum berakhir.

"Hal yang paling sederhana, satu pakai masker di mana saja, kapan saja dalam aktifitas apa saja. Yang kedua, jaga jarak aman satu meter. Lalu yang ketiga mencuci tangan pakai sabun. Pastikan ini terjadi," imbau Anies.

Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berpesan
dalam aktifitas apa pun, pastikan ruangan tempat berkegiatan tidak lebih dari kapasitas 50 persen.

"Jangan ragu mengingatkan siapa pun kapan pun, di mana pun. Jadi jangan anggap ini jadi urusan pemerintah, ini urusan kita semua," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA