Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Penghentian Bus AKAP Diperpanjang, Masyarakat Yang Terlanjur Mudik Diminta Tunda Perjalanan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 31 Mei 2020, 15:43 WIB
Penghentian Bus AKAP Diperpanjang, Masyarakat Yang Terlanjur Mudik Diminta Tunda Perjalanan
Arus balik di Terminal Pulogebang saat Idul Fitri 2019 lalu/RMOL
rmol news logo Penghentian sementara pelayanan bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) di terminal bus wilayah Jabodetabek yang berakhir pada 31 Mei 2020 diperpanjang hingga 7 Juni mendatang.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Polana Pramesti menjelaskan, perpanjangan penghentian layanan sementara ini bertujuan menghambat pergerakan arus mudik ke wilayah Jabodetabek yang berpotensi dapat kembali menyebarkan penyakit Covid-19.

 â€œUntuk itu kami mengimbau kepada masyarakat yang terlanjur mudik ke luar Jabodetabek untuk menunda terlebih dahulu perjalanan kembali ke Jabodetabek,” ujar Polana, Minggu (31/5).

Terkait dengan layanan angkutan perkotaan dan lintas antarwilayah di Jabodetabek, Polana kembali menjelaskan bahwa perpanjangan penghentian operasi pelayanan ini tidak berlaku.

“Bus yang melayani rute Terminal Baranangsiang Bogor ke Bekasi itu tetap beroperasi, namun harus menjalankan protokol kesehatan terkait Covid-19,” tegas Polana.

Namun demikian, Polana tetap meminta masyarakat untuk dapat tinggal di rumah jika memang tidak ada kepentingan mendesak.

"Ibadah puasa ramadhan sebulan penuh kemarin telah memberikan latihan bagaimana menahan diri dengan tidak berpergian ke tempat-tempat keramaian yang berisiko dapat menyebarkan Covid-19," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA