Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Berhadiah Kuota Internet, Kohanudnas Luncurkan Kuis Interaktif ‘Penjaga Langit’ Bagi Siswa SMP

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Kamis, 14 Mei 2020, 14:46 WIB
Berhadiah Kuota Internet, Kohanudnas Luncurkan Kuis Interaktif ‘Penjaga Langit’ Bagi Siswa SMP
Kohanudnas hari ini resmi meluncurkan kuis interaktif ‘Penjaga Langit’ bagi pelajar SMP/Repro
rmol news logo Komando Pertahanan Udara Nasional (Kohanudnas) meluncurkan kuis interaktif dengan nama ‘Penjaga Langit’ yang diperuntukan bagi pelajar tingkat SMP.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Panglima Kohanudnas, Marsda TNI Imran Baidirus mengatakan, jajaranya membuat kuis interaktif ini sesuai perintah Presiden Joko Widodo di masa pandemik virus corona baru atau Covid-19, agar masyarakat melakukan pekerjaan dari rumah atau work from home. Termasuk para pelajar yang juga belajar dari rumah.

“Juga sebagai tindaklanjut perintah Panglima TNI agar TNI aktif berkontribusi dalam masa pandemik Covid-19 ini. Kami dari Kohanudnas menggodok, kemudian munculah ide kuis interaktif ini,” kata Imran kepada wartawan melalui konferensi video, Kamis (14/5).

Ditambahkan Imran, pihaknya juga berencana untuk membuat kuis interaktif bagi siswa tingkat SMA bahkan hingga kuliah. Ini dimaksudkan sebagai salah satu bagian kontribusi membentuk kecintaan akan tanah air generasi milenial yang bakal menjadi calon-calon pemimpin Indonesia di kemudian hari.

“Karena mereka (siswa) banyak di rumah, kita berusaha mencerahkan dalam hal cinta tanah air,” ujarnya.

Sebagai penyemangat, pihaknya menyediakan hadiah bagi mereka yang memiliki skor tertinggi. Bukan berbentuk uang, melainkan paket internet agar bisa digunakan untuk keperluan belajar di rumah.

“Kami siapkan hadiah yang dibutuhkan milenial, seperti kuota. Sengaja kita tak menyiapkan hadiah uang,” imbuhnya.

Permainan kuis ini, kata Imran, hanya untuk mengisi waktu Work From Home (WFH) para pelajar di tengah pandemik Covid-19. Namun, tidak menutup kemungkinan, kuis interaktif akan dievaluasi apakah akan diperpanjang atau tidak.

Imran menjelaskan, pihaknya sendiri yang membuat soal-soal yang meliputi kenegaraan, geografi, peta buta Indonesia dengan harapan mereka para siswa memiliki cara pandang soal kedaulatan wilayah Indonesia seperti apa dan juga tentunya budaya-budaya yang ada di Indonesia.

“Nah ini kita berusaha untuk memberikan soal-soal seperti itu, dan soal lainnya terkait tugas-tugas pokok TNI, dalam hal ini TNI AU khususnya Kohanudnas, juga mereka harus menghafal pejabat-pejabat di pemerintah,” urai Imran.

Tidak semua bisa ikut bermain kuis interaktif ini, pasalnya setiap peserta yang ingin masuk harus bisa menunjukan kartu pelajar atau siswa untuk proses registrasinya. Untuk saat ini, pelaksanaan kuis yang telah dimulai siang hari ini, akan dicoba setiap minggu sekali setiap Kamis.

“Kita berikan waktu mereka satu jam, dengan sekitar 50 soal,” pungkas Imran.

Untuk mengikuti permainan ini cukup melakukan registrasi dengan cara mem-follow akun Twitter https://twitter.com/penjagalangit62?s=08 atau instagram https://www.instagram.com/p/CAAGoirJNe8/?igshid=150kef3i6e5nm.

Sejumlah sudah menanti. Hadiah yang disediakan berupa kuota data untuk 50 anak @Rp 100 ribu, 20 anak @150 ribu, dan 10 anak @200 ribu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA