Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Papua Muda Inspiratif Bagikan APD Ke RSUD Abepura

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Selasa, 14 April 2020, 20:32 WIB
Papua Muda Inspiratif Bagikan APD Ke RSUD Abepura
Papua Muda Inspiratif serahkan APD/Net
rmol news logo Papua Muda Inspiratif (PMI) terpanggil untuk ikut membantu para tenaga medis dengan memberikan bantuan berupa alat pelindung diri (APD) ke RSUD Abepura.

Direktur Eksekutif Papua Muda Inspiratif (PMI) Neil Aiwoy menyampaikan, selain APD bantuan yang diberikan meluputi masker N95, masker operasi, apron, coverall dan sarung tangan.

“PMI memang tidak bisa memenuhi semua kebutuhan APD untuk penanganan Covid-19 di Kota dan Kabupaten Jayapura. Namun paling tidak apa yang kami lakukan hari ini dapat membantu mengurangi beban pemerintah daerah dalam keterbatasan APD di kota dan kabupaten Jayapura,” kata Neil dalam keteranganya, Selasa (14/4).

Bantuan ini diterima langsung oleh Wakil Walikota Jayapura, Rustan Saru, serta Direktur RSUD Abepura, Daisy C. Urbinas.

“Kami terima kasih dan mengapresiasi karena memang kondisi saat ini rumah sakit sangat membutuhkab APD dalam setiap pelayanan,” kata Rutan Saru.

Papua Muda Inspiratif merupakan gerakan kolaborasi pemuda-pemudi Papua berprestasi sejak Oktober 2019. Keanggotaanya telahmencapai kurang lebih 300 orang dan tersebar di 7 wilayah adat Papua dan Papua Barat. Aksi bantuan APD merupakan kolaborasi antara Papua Muda Inspiratif, Yayasan Co.Hope, Alumni Imapa UI dan Rumah Belajar Belajar Harvard.
 
Setelah Jayapura, aksi bantuan APD akan berlanjut ke Merauke, Nabire dan Manokwari, Sorong, Fakfak, Timika dan Biak. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA