Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Imbau Laksanakan Fatwa MUI, Aa Gym: Allah Tahu Niat Kita

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Rabu, 18 Maret 2020, 18:52 WIB
Imbau Laksanakan Fatwa MUI, Aa Gym: Allah Tahu Niat Kita
Abdullah Gymnastiar/Net
rmol news logo Pimpinan Pondok Pesantren Daarut Tauhiid, Bandung, Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym mengimbau umat Islam di Indonesia untuk melaksanakan shalat lima waktu di rumah.

Aa Gym menyebut imbauan itu selaras dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang telah mengeluarkan fatwa tersebut sebagai upaya mencegah penyebaran wabah virus corona atau Covid-19 di Indonesia.

Menurutnya, MUI merupakan lembaga otoritas yang menjaga kemaslahatan umat Islam di Indonesia. Sehingga, Aa Gym berharap agar umat Islam di Indonesi untuk mematui fatwa MUI dan peraturan atau perintah dari pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona.

"Mari kita patuhi fatwa Majelis Ulama dan juga peraturan, perintah dari pemerintah yang bisa menjadi jalan tercegahnya menyebarnya virus (Covid-19) ini," ucap Aa Gym melalui video singkat yang dibuatnya, Rabu (18/3).

Aa Gym menambahkan, agar umat Islam untuk tidak ragu melaksanakan fatwa MUI untuk melaksanakan shalat lima waktu maupun shalat Jumat di rumah.

"Jangan ragu-ragu, Allah tahu niat kita selalu ke Masjid juga Allah sudah tahu. Pahala ke Masjid insyaAllah sudah didapatkan kalau kita niat dan kita terbiasa," ucapnya.

Lanjutnya, kepatuhan kepada ulama dan pemerintah dalam hal ini juga diyakini akan menambah nilai pahala. Bahkan, kesanggupan umat Islam melakukan perintah MUI dan pemerintah untuk diam di dalam rumah agar menajuhi penyebaran virus corona juga diyakini akan menjadi amat soleh.

"Kepatuhan kepada ulama dan pemerintah akan menambah pahalanya. Juga kesanggupan kita menjauhi penyebaran virus ini akan jadi amal soleh bagi kita," terangnya.

Bukan hanya menghimbau, Aa Gym pun juga mengaku telah melaksanakan fatwa MUI dengan cara meniadakan shalat berjamaah lima waktu dan shalat Jumat di Masjid Ponpes yang ia pimpin.

Aa Gym pun juga menghimbau keluarganya dan jamaahnya untuk melaksanakan shalat di dalam rumah.

Sedangkan bagi seseorang yang terpaksa harus keluar dari rumah, Aa Gym hanya berpesan untuk selalu menjaga kebersihan dan memperbanyak doa dan dzikir kepada Allah SWT.

"Kalaupun pulang ke rumah, bersihkan tangan, mandi supaya kita tidak menjadi jalan cobaan bagi yang dirumah kita," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA