Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Waspada Corona, Pengawasan Pekerja Asing Proyek Kereta Cepat Diperketat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Rabu, 05 Februari 2020, 03:39 WIB
Waspada Corona, Pengawasan Pekerja Asing Proyek Kereta Cepat Diperketat
Para pekerja proyek Kereta Api Cepat Indonesia-Cina (KCIC) di Karawang/Net
rmol news logo Pengawasan terhadap tenga kerja asing (TKA) dalam proyek Kereta Api Cepat Indonesia-Cina (KCIC) diperketat.

Hal ini dilakukan Pemerintah Kabupaten Karawang guna mengantisipasi terjadinya penyebaran virus corona.

“Pengawasan ini diminta terutama di wilayah ekspatriat. Langkah pengawasan akan dilakukan kepada sejumlah pegawai TKA di proyek kereta api cepat di Karawang,” ungkap Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana dilansir Kantor Berita RMOLJabar, Selasa (4/2).

Selain TKA di proyek KCIC, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Kantor Imigrasi serta perusahaan terkait kewaspadaan penyebaran corona dari ratusan TKA yang ada di Karawang.

“Tetapi tidak boleh berburuk sangka. Kewaspadaan dengan melakukan pengawasan perlu dilakukan. Kalau sampai saat ini di Karawang belum ada kasus atau suspect tentang virus korona,” ucap Bupati yang digadang-gadang bakal nyalon lagi.

Pemkab Karawang juga akan melakukan pengawasan terhadap sejumlah warga Karawang yang baru pulang dari China dalam beberapa waktu ini.

“Ini sudah dibahas kemarin, jika ada indikasi kami akan melakukan skrining,” bebernya.

Cellica meminta kepada warga Karawang untuk tidak takut berlebihan terhadap isu penyebaran corona di Indonesia.

“Saya minta jangan takut serta berlebihan. Tetapi waspada perlu, salah satunya adalah dengan pola hidup sehat dan bersih,” pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA