Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sebelum Ilham Bintang, Ternyata Pembobolan Rekening Bank Lewat Duplikasi Simcard Pernah Dialami Nana Fitria

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Selasa, 21 Januari 2020, 07:19 WIB
Sebelum Ilham Bintang, Ternyata Pembobolan Rekening Bank Lewat Duplikasi Simcard Pernah Dialami Nana Fitria
Nina Fitria/Net
rmol news logo Kasus perampokan saldo rekening dengan modus duplikasi simcard ternyata tidak hanya dialami wartawan senior Ilham Bintang.

Kasus ini juga pernah dialami oleh Nana Fitria, yang menceritakan kisah di laman Facebook pribadi.

Dalam kisahnya, Nana mengaku telah memenuhi panggilan Tim Cyber Crime, Polda Jawa Timur pada Jumat (17/1) lalu. Dia datang untuk mengurai laporan yang disampaikan pada Senin (2/12) mengenai adanya akses ilegal atas simcard pribadinya.

Nana mengurai, saat kejadian simcard masih dalam keadaan terpasang di handphonenya. Secara tiba-tiba, sinyal hilang alias blank. Tidak dijelaskan detail waktu kejadian ini terjadi.

Hanya saja dia kemudian mengaku bergegas ke gerai Indosat Kediri pada tanggal 19 November 2019. Tujuannya untuk mengganti kartu agar dapat kembali digunakan. Setelah tiga hari berselang, sinyal handphone kembali hilang.

“Setelah menerima OTP dari 2525 pada tanggal 25 Nov 2019, yang tidak saya berikan kepada siapapun,” ujarnya dalam unggahan Sabtu lalu (18/1).

Saat sinyal hilang, akun-akun yang menggunakan nomor HP tersebut direset atau berganti pin oleh HP lain dengan nomor yang sama. Alhasil, sejumlah saldo di tabungan ludes.

“Akun-akun saya yang jebol pada tanggal 1 Des 2019: Tabungan Emas Pegadaian, OVO, Link Aja, Dana, Tokopedia, Bukalapak, Mitra Buka lapak, Gojek, Rek Ponsel CIMB Niaga, Whatapp dan BTPN Jenius. Akun-akun perbankan selain itu alhamdulillah aman,” urainya.

Perlu dicatat, sambung Nina, saat kejadian simcard masih terpasang di HP dan bukan karena kehilangan HP, tidak pernah akses wifi publik, masih aktif, tidak dalam masa tenggang, tidak membagikan OTP, dan simcard sudah 4G, bukan request layanan dari 3G ke 4G.

“Tidak melakukan klik tautan/link apapun, sudah ke Gerai Indosat #Kediri dan telepon 185, serta lapor Cyber Crime POLDA JATIM di tangani unit 2,” tegasnya.

“Kasus serupa terjadi tanggal 3 Januari 2020 dialami oleh Pak Ilham Bintang,” demikian Nina. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA