Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jelang Piala Dunia U20 2020, Jokowi Minta Persiapan Matang Kelas Dunia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 18 Januari 2020, 09:41 WIB
Jelang Piala Dunia U20 2020, Jokowi Minta Persiapan Matang Kelas Dunia
Presiden Joko Widodo/Net
rmol news logo Jelang Piala Dunia U-20 2021, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta persiapan Indonesia harus sudah betul-betul matang. Jokowi tidak ingin citra Indonesia buruk saat menjadi tuan rumah perhelatan akbar tersebut.

Indonesia dijadwalkan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2021. Dalam rapat terbatas di Istana Negara, Jokowi meminta kepada semua pihak terkait untuk melakukan persiapan yang matang.

"Saya minta betul-betul ini dicek ke lapangan harus betul-betul representatif untuk pertandingan kelas dunia, mulai dari lingkungan, lapangan, tempat duduk, ruang ganti, toilet, sampai ruang media," ujar Jokowi, Jumat (17/1).

Masalah akomodasi peserta turnamen pun harus dipersiapkan secara matang sesuai standar internasional. Jokowi menyebut event ini sebagai momen penting untuk promosi Indonesia, karena akan diikuti 24 negara dari lima benua.

"Manfaatkan event ini untuk promosi Indonesia kepada dunia. Ingat Piala Dunia U-20 akan jadi pusat perhatian dunia, karena event ini akan diikuti 24 negara dari lima benua. Ini momen penting untuk menunjukkan kepada dunia Indonesia adalah negara maju, bangsa besar, dan negara maju yang mampu melaksanakan event internasional dengan sangat baik," ucap Jokowi.

Jokowi juga akan menyelenggarakan ratas persiapan PON 2020. PON 2020 akan berlangsung di Papua pada 20 Oktober hingga 2 November 2020. Dalam ratas tersebut Jokowi meminta infrastruktur untuk PON di Papua harus bisa digunakan usai ajang multi-cabang nasional itu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA