Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mengenang Ciputra, Anies: Beliau Teman Diskusi Tata Kota

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Kamis, 28 November 2019, 22:19 WIB
Mengenang Ciputra, Anies: Beliau Teman Diskusi Tata Kota
Gubernur DKI Jakarta saat takziah Almarhum Ciputra/Ist
rmol news logo Kepergian pendiri Ciputra Group, Ir Ciputra menyisakan sejumlah kesan bagi para kerabat dan kolega. Tak terkecuali bagi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang bertakziah ke kediaman almarhum di kawasan Ciputra Artprenuer, Kuningan, Jakarta Selatan.

"Kita merasa kehilangan dan kita percaya bahwa Tuhan yang Maha Kuasa akan memberikan tempat yang sebaik-baiknya untuk beliau," ujar Anies, Kamis (28/11).

Anies mengaku memiliki kesan khusus dengan konglomerat pemilik nama asli Tjie Tjin Hoan ini. Dalam ceritanya, ia kerap berdiskusi dengan Ciputra membahas tentang penataan kota.

"Gagasan-gagasan itu tumbuh karena pengalaman. Jadi bukan saja karena bacaan beliau lintas wilayah dunia, tapi karena pengalaman di kota Jakarta," paparnya.

Bahkan Anies juga mengungkapkan salah satu keinginan almarhum yang sejalan dengan keinginannya, yakni membudayakan berjalan kaki.

"Ia ingin Jakarta jadi kota yang warganya Lebih banyak berjalan kaki, lebih berinteraksi dan persis yang kita kerjakan pula sekarang," sambungnya.

Hal lain yang disinggungnya adalah sosok Ciputra yang giat mendorong perkembangan program kewirausahaan di berbagai wilayah Indonesia.

"Beliau menyadari bahwa harus ada kombinasi antara kemampuan teknis, kemampuan entrepreneur, dan kemampuan manajerial. Tiga komponen itulah yang terasa sekali di dalam pribadinya Pak Ciputra," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA