Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Majelis Nurul Musthofa Bakal Gelar Maulid Nabi Di Monas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Senin, 11 November 2019, 22:20 WIB
Majelis Nurul Musthofa Bakal Gelar Maulid Nabi Di Monas
Habib Hasan Bin Ja'far (berjubah merah)/Net
rmol news logo Antusiasme umat muslim Indonesia, khususnya di wilayah Jabodetabek dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW terus meningkat.

Atas alasan itu, Majelis Nurul Musthofa yang dipimpin Habib Hasan Bin Jafar Assegaf akan kembali menggelar peringatan hari lahir nabi akhir zaman umat muslim itu di tempat yang lebih luas.

Jika sebelumnya Maulid Nabi Muhammad digelar di di Masjid Nurul Musthofa, Cilodong, Depok pada Sabtu (9/11), maka acara yang dihadiri ribuan jamaah itu akan digelar kembali di Monumen Nasional (Monas) pada 23 November 2019.

"Acara tersebut akan lebih besar dan dihadiri oleh habaib, ulama dan umat muslim se-Jabodetabek. Kita hadirkan berkah cahaya salawat di Jakarta," kata Habib Hasan lewat keterangan tertulis, Senin (11/11).

Habib Hasan mengajak umat Islam untuk meneladani hidup Nabi Muhammad dan mengamalkan semua ajarannya demi menciptakan persatuan dan perdamaian di Indonesia.

Tak hanya itu, Habib Hasan juga meminta agar umat Islam perbanyak salawat atas Nabi Muhammad SAW.

Menurutnya, satu salawat akan dibalas sepuluh kali oleh Allah SWT. Artinya, ketika Allah membalas salawat umatnya, maka akan turun berkah dari Allah untuk Indonesia.

"Mari kita sambut bulan kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW dengan banyak salawat agar berkah turun di Indonesia dan kita dapat syafaat Nabi di hari akhirat," kata Habib Hasan.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA