Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Raih Empat Penghargaan Ketenagakerjaan, Gubernur Anies: Semoga Terus Meningkat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Senin, 14 Oktober 2019, 16:06 WIB
Raih Empat Penghargaan Ketenagakerjaan, Gubernur Anies: Semoga Terus Meningkat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berjabat tangan dengan Menteri Ketenagakerjaan RI, M. Hanif Dhakiri/Ist
rmol news logo Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih empat penghargaan Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan 2019. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kepada Pemda yang berprestasi dalam pencapaian pembangunan ketenagakerjaan di masing-masing daerah.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan RI, M. Hanif Dhakiri di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Senin (14/10).

Keempat penghargaan yang diterima Pemprov DKI antara lain Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Terbaik Kedua berdasarkan intensitas dan beban kerja urusan Pemerintah Daerah bidang Ketenagakerjaan Kategori Sedang, Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Terbaik pada Indikator Utama Penduduk dan Tenaga Kerja.

Selain itu ada pula Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Terbaik pada Indikator Utama Kesempatan Kerja, dan Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan Terbaik pada Indikator Utama Jaminan Sosial Tenaga Kerja.

Menurut Anies, penghargaan yang diraih Pemprov DKI tak lepas dari kerja seluruh jajaran, khususnya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi DKI Jakarta yang membuat terobosan-terobosan, sehingga mendapatkan penghargaan dari Kemenaker.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran, khususnya Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi yang telah bekerja keras membuat terobosan dan mencapai semua indikator utama dalam penghargaan ini,” ungkap Anies.

Meski begitu, Anies tetap mengingatkan kepada seluruh jajaran agar penghargaan yang diterima dimaknai sebagai komitmen agar terus membuat terobosan dalam bidang ketenagakerjaan di Jakarta.

“Saya merasa bangga atas kerja keras semua dan mari kita jaga sama-sama, sehingga prestasi ini bisa terus meningkat di kemudian hari,” pesannya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA