Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PDIP: Tak Hanya Cerdas, Generasi Milenial Harus Berbudaya Dan Beretika

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/azairus-adlu-1'>AZAIRUS ADLU</a>
LAPORAN: AZAIRUS ADLU
  • Selasa, 10 September 2019, 14:18 WIB
PDIP: Tak Hanya Cerdas, Generasi Milenial Harus Berbudaya Dan Beretika
Chicha Koeswoyo (kiri)/Net
rmol news logo Politikus PDIP Chicha Koeswoyo mendorong generasi milenial agar meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dengan tetap bertumpu pada akar budaya, etika dan nilai ketimuran.

Chicha berinisiatif memperkuat tata nilai, etika dan budaya bagi generasi milenial. Karena nilai filosofi itu menjadi fondasi agar dapat menapaki era masyarakat revolusi industri 4.0.

"Atas dasar itulah maka penguatan ini diperlukan," tutur Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak DPD PDIP DKI Jakarta, Chicha Koeswoyo dalam acara Nge'Mil Bareng @chichakoeswoyo dan #guebanteng #indonesia dengan tema "Jempolmu Menentukan Nasib Bangsamu", Selasa (10/9).

Chicha berharap generasi penerus yang memang melek teknologi internet dengan media sosialnya bijak berinteraksi dengan berbagai pihak. Sehingga pengetahuannya menjadi mumpuni luas dan punya inovasi sekaligus juga kolaborasi untuk meningkatkan potensinya.

Apabila hal-hal itu dilakukan, Chicha meyakini generasi milenial mampu menjadi orang sukses. "Baik itu sukses untuk diri sendiri, keluarga, bangsa negara dan juga agama," sebutnya.

Menurut Chicha, Pemerintah Indonesia memiliki langkah-langkah strategis meningkatkan dan menyiapkan generasi muda terutama melalui sektor pendidikan. Yaitu pertama, saat ini SMK/SMA sudah mulai diarahkan pada substansi mata pelajaran yang dikaitkan dengan revolusi industri 4.0.

Kedua, dari sisi praktik yang disesuaikan dengan bidang mata pelajaran. Ketiga, khusus SMK diarahkan pada link and match. Jadi apa yang didapat di sekolah nanti akan diimplementasikan di sektor industri.

Sehingga masa mendatang, siswa tidak hanya dapat ijazah melainkan sertifikat kompetensi sebagai bekal mereka di dunia kerja.

"Ini langkah-langkah yang sedang terus dilakukan. Sehingga masyarakat milenial juga bisa bekerja dan tidak kalah dengan negara Asia lainnya. Juga harus disiapkan sikap dan mental pengusaha, nantinya dia bukan hanya pencari kerja tapi juga menciptakan lapangan kerja," jelas Chicha. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA