Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lima Menit Terbang, Heli MI-17 Milik TNI AD Hilang Kontak Di Papua

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 28 Juni 2019, 18:36 WIB
Lima Menit Terbang, Heli MI-17 Milik TNI AD Hilang Kontak Di Papua
Foto: Istimewa
rmol news logo Helikopter milik Pusat Penerbangan TNI AD hilang kontak usai lepas landas dari Bandara Oksibil, Pegunungan Bintang, Papua. Helikopter MI-17 itu dalam perjalanan menuju Bandara Sentani, Jayapura.

Kapendam XVII Cendrawasih, Kolonel Inf Muhammad Aidi menjelaskan, helikopter tersebut membawa 12 orang yang terdiri dari tujur kru dan lima personil Satgas Yonif 725/WRG.

"Mereka akan melaksanakan pergantian pos," imbuh Aidi dalam rilisnya, Jumat (28/6).

Aidi menambahkan, Heli MI-17 itu lepas landas dari Bandara Oksibil menuju Bandara Sentani pada pukul 11.44 WIT. Berdasarkan perkiraan, lanjutnya, Heli tersebut harusnya mendarat di Sentani pukul 13.11 WIT.

"Namun sampai dengan saat ini belum ada komunikasi ataupun berita tentang keberadaan heli tersebut," imbuhnya.

Kontak terakhir antara Tower Oksibil dengan Heli MI-17, lanjut Aidi terjadi pada pukul 11.49 WIT atau lima menit setelah pesawat itu lepas landas.

"(Saat itu) pesawat berada di ketinggian 7800 kaki, 6 NM ke utara," jelasnya seraya memastikan upaya pencarian telah dilaksanakan dengan koordinasi dengan Basarnas Provinsi Papua. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA