Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jelang Ramadhan, Pemkot Jakpus Mulai Tertibkan PKL di Tanah Abang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 24 April 2019, 13:00 WIB
Jelang Ramadhan, Pemkot Jakpus Mulai Tertibkan PKL di Tanah Abang
Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara/RMOL
rmol news logo Memasuki bulan Ramadhan 2019, kawasan trotoar di sekitar Tanah Abang, Jakarta Pusat mulai di sterilkan dari pedagang.

Hal ini disampaikan oleh, Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara yang mengklaim pihaknya sudah mulai melakukan antisipasi munculnya pedagang kaki lima (PKL) di kawasan pasar Tanah Abang.

"Antisipasi sejak kemarin kita sudah lakukan dengan teman-teman Satpol PP," kata Bayu di Tanah Abang Blok G, Rabu (24/4).

Penertiban itu terhitung sejak hari ini, dimana pihaknya sudah mulai sterilisasi kembali kawasan pasar Tanah Abang dari PKL yang jadi langganan tempat berjualan terutama di atas trotoar dan bahu jalan.

"Mulai hari ini kita sudah berupaya mensterilisasi tempat-tempat yang rawan. Mereka sudah kita tempatkan di atas JPM. Tentu nanti akan kami Ingatkan kalau ada (yang jualan diatas trotoar)," tandasnya.

Demi melancarkan penertibannya, Pemkot Jakarta Pusat mengerahkan sekitar 400 personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) guna menjaga kawasan tersebut. "Kita ingatkan dengan humanis. Kita tambah anggota 250. Sebelumnya ada 157," ujarnya.

Tidak hanya petugas, Pemkot Jakarta Pusat juga mensiagakan dua mobil ambulans disekitar kolong Jembatan Penyeberangan Multi Guna (JPM) tanah Abang guna mengantisipasi melonjaknya pengunjung di kawasan pasar Tanah Abang.

"Tidak hanya itu kita juga sudah mengantisipasi seperti penempatan mobil ambulans dua mobil. Dibawah blok G dan di dekat JPM. Karena kita tahu nanti pas jelang ramadhan pasti banyak masyarakat berbondong belanja disini," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA