Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Skybridge Cara Integrasikan MRT Dan Transjakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Senin, 01 April 2019, 16:29 WIB
<i>Skybridge</i> Cara Integrasikan MRT Dan Transjakarta
ubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/RMOL
rmol news logo Usai menggunakan moda raya terpadu (MRT) ke kantor, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan berencana membuat skybridge atau jembatan penyeberangan dari Stasiun MRT ASEAN menuju Halte CSW Transjakarta.

Ia mengklaim bahwa Halte CSW merupakan contoh halte yang sempurna meski belum terintegrasi dengan moda yang lain.

"Ini contoh sempurna tidak terintegrasi ya begini. Dibangun bersama MRT dan Transjakarta, melintas tapi tidak tersambung," kata Anies ketika berhenti di Halte MRT ASEAN, Jakarta Pusat, Senin (1/4).

Nantinya, dengan adanya skybridge yang menyambungkan Halte Transjakarta CSW dengan Stasiun MRT ASEAN diharapkan akan mempermudah warga dalam menggunakan MRT di dua lokasi ini.

"Jadi akan dibuat jembatan dari sini (Stasiun ASEAN) sampai ke Transjakarta (Halte CSW) sehingga pengguna dari Lebak Bulus mau ke Tendean dengan mudah turun di sini. Juga sebaliknya," jelasnya.

Adapun tujuan integrasi antarmoda transportasi Jakarta merupakan fokus Pemprov DKI dalam mengurangi angka kemacetan di Ibu Kota.

"Ke depan semua perencanaan transportasi harus bisa memenuhi persyaratan terintegrasi, termasuk di sini. Di sini (Stasiun Bunderan HI) sudah terintegrasi," tutup Anies.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA