Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Optimis, Menangkan Pileg dan Pilpres Sekaligus

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/yelas-kaparino-1'>YELAS KAPARINO</a>
LAPORAN: YELAS KAPARINO
  • Rabu, 13 Februari 2019, 15:25 WIB
Optimis, Menangkan Pileg dan Pilpres Sekaligus
Dadang Supriatna/RMOL Jabar
rmol news logo Dewan Pengurus Daerah Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Bandung tengah berjuang keras untuk menyandingkan dua kemenangan di pemilu 2019 ini. Yakni, memenangkan pemilu legislatif dan pemilihan Presiden sekaligus.

Ambisi itu diungkapkan Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung, Dadang Supriatna kepada RMOL Jabar, di kawasan Hotel Sutan Raja, Jalan Soreang, Rabu (13/2).

"Kami yakin, raihan kursi Golkar (di DPRD Kabupaten Bandung) bisa naik dari saat ini 12 kursi menjadi 15 hingga 17 kursi dari total 55 yang di perebutkan pada pemilu 2019 ini," terang dia.

Dadang optimis lantaran melihat kesiapan seluruh kader dan para calon anggota legislatif (caleg) yang tengah berkontestasi. Ia mengatakan, kader Golkar Kabupaten Bandung juga sudah sangat siap dalam membantu kemenangan pasangan Joko Widodo- Maruf Amin.

"Instruksi kepada caleg untuk harus berjuang mengumpulkan suara terbanyak meraih kursi legislatif dan membawa kemenangan bagi paslon 01 itu bukan beban tapi motivasi," imbuhnya.

DPD Golkar Kabupaten Bandung bertekad mengulang prestasi pada pemilu 2014 lalu sebagai partai peraih suara terbanyak.

"Target kami jelas, memenangkan pileg seperti di periode sebelumnya  dan juga membawa capres cawapres yang kami usung juara di Pilpres," tandas Dadang. [yls]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA