Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jersey Mantan Kiper Timnas Dilelang Demi Korban Tsunami

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Sabtu, 05 Januari 2019, 04:37 WIB
Jersey Mantan Kiper Timnas Dilelang Demi Korban Tsunami
Lelang jersey Fery Rotinsulu/RMOLSumsel
rmol news logo Tsunami Selat Sunda turut mengundang keprihatinan bagi segenap elemen masyarakat di Provinsi Sumatera Selatan. Sekelompok orang yang tergabung dalam Palembang Community Charity menggelar penggalangan dana untuk membantu korban tsunami.

Mereka berkumpul di Raja Tentoro Cafe Jalan Sultan Mahmud Badaruddin II, Jumat (4/1). Dalam acara bertajuk "Wong Kito Bebagi Raso For Lampung dan Banten" itu, mereka menggalang dana dengan berbagai cara, termasuk dengan melelang jersey pemain sepakbola.

Acara ini dihadiri berbagai kalangan mulai dari musisi, seniman, pemain bola hingga tentara.

"Kegiatan ini merupakan solidaritas masyarakat kota Palembang dan Peduli akan saudara kita yang di Lampung dan Banten yang menjadi korban bencana Tsunami. Jadi kejadian bencana itu juga sebagai cobaan untuk kita semua,” Kata Dandim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana yang ikut dalam acara tersebut.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah lelang jersey mantan kiper tim nasional, Fery Rotinsulu. Ferry yang juga mantan kiper Sriwijaya FC itu melelang jersey yang dipakai saat laga perang bintang di tahun 2012 lalu.

Sementara itu,  Bambang Hermansyah ketua Panitia dalam kegiatan tersebut mengataka kegiatan penggalangan dana akan terus berlangsung hingga Tanggal 12 Januari 2019 dan penyerahannya akan diserahkan secara langsung kepada korban yang ada di Banten dan Lampung.

"Sekarang kita sudah terkumpul 9 juta dari hasil penggalangan dana yang salah satunya dari Lelang Jersey milik Mantan Kiper SFC  Feri Rotinsulu serta ada juga lelang lukisan," pungkas seperti diberitakan Kantor Berita RMOLSumsel. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA