Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ini Alasan Konvoi Kemenangan Persija Ditunda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Senin, 10 Desember 2018, 10:14 WIB
Ini Alasan Konvoi Kemenangan Persija Ditunda
Anies Baswedan/RMOL
rmol news logo .  Konvoi untuk merayakan kemenangan Persija Jakarta dalam menjuarai Liga 1 2018 tidak jadi dilaksanakan hari ini (Senin, 10/12).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan ditundanya konvoi karena Persija masih harus melakoni pertandingan di Bali, Rabu (12/12). Persija akan melakoni babak 64 besar Piala Indonesia 2018 melawan Bogor FC.

"Karena itu diputuskan lebih baik seluruh energinya disiapkan untuk pertandingan berikutnya. Daripada untuk bersenang-senang dalam acara perayaan," kata Anies di Balaikota DKI, Jakarta Pusat, Senin (10/12).

Sampai saat ini, belum diketahui sampai kapan konvoi kemenangan akan digelar.

Rencananya, pihak Persija akan melakukan konvoi pada Minggu (9/12) malam. Namun, tidak dapat dilaksanakan karena belum menyiapkan rekayasa lalu lintas yang dilalui oleh peserta konvoi.

"Saya katakan kalau tadi malam belum siap. Kondisi lalu lintas pun belum siap. Memang tadi malam suasananya antusias sekali. Yaudah kalau gitu besok (hari ini), besok bilang siap," sebut Anies.

Minggu malam, usai menyaksikan langsung laga penentuan, Gubernur Anies mengatakan, pawai merayakan Persija juara akan digelar Senin siang. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA