Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polemik Stadion BMW, Kadispora DKI: Jakpro Lebih Pengalaman Bangun Infrastruktur

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 23 November 2018, 14:25 WIB
Polemik Stadion BMW, Kadispora DKI: Jakpro Lebih Pengalaman Bangun Infrastruktur
Ratiyono/RMOL
rmol news logo Pembangunan Stadion Taman Bersih Manusiawi Wibawa (BMW) di Jakarta Utara diserahkan kepada PT Jakarta Propertindo (Jakpro). BUMD tersebut dinilai ahli dalam pembangunan infrastruktur di Jakarta.

"Jadi, dari pandangan Kadispora segala sesuatu serahkan sama ahlinya. Ahli yang membuat infrastruktur yang sudah terbukti membangun Velodrome yang berstandar internasional untuk Asian Games yang diakui secara internasional yaitu ya JakPro," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Ratiyono di Balaikota, Jumat (23/11).

Menurut Ratiyono, JakPro lebih tepat dalam menangani proyek tersebut lantaran memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang mempuni dan berpengalaman.
Hal itu dilihat dari pembangunan infrastruktur Asian Games 2018 yang ditangani Kementerian PUPR dan JakPro dan berhasil diselesaikan dengan baik.

"Di kementerian saja di kabinet waktu Asian Games coba siapa yang bangun ulang atau memperbaiki stadion GBK? Kementerian PUPR karena dia yang profesional bukan Kemenpora dan tentunya pihak-pihak terkait," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi menegaskan jika pembangunan Stadiom BMW sebaiknya diserahkan ke Dispora dibanding diserahkan kepada BUMD. [lov]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA