Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ratusan Masyarakat Kaget, Ada Pesawat Tempur Terbang Rendah Di Monas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 17 Agustus 2018, 16:51 WIB
Ratusan Masyarakat Kaget, Ada Pesawat Tempur Terbang Rendah Di Monas
Aksi Dirgantara TNI AU/RMOL
rmol news logo Ratusan masyarakat yang sedang mengisi waktu libur di kawasan Monumen Nasional dikejutkan dengan puluhan pesawat tempur TNI AU terbang rendah di langit Jakarta.

Keberadaan pesawat tempur itu bukan dalam rangka latihan, melainkan sebagai bagian dari perayaan HUT RI ke-73.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL atraksi dirgantara itu diawali 10 pesawat yang membentuk formasi menyerupai segitiga. Setelah itu, menyusul beberapa pesawat yang mengeluarkan percikan asap. Rasa kaget masyarakat pun berubah menjadi decak kagum kepiawaian prajurit TNI AU menerbangkan pesawat tempur.

"Wah keren banget ya, tiba-tiba muncul mas, bagus. Deket banget juga," ujar Andri salah seorang warga yang sedang berkunjung di Monas, Jakarta Pusat, Jakarta, Jumat (17/8).

Diketahui, 17 pesawat tempur TNI AU yang terlibat diantaranya 6 SU-27/30 Sukhoi dari Skadron Udara 11 Lanud Hasanuddin Makassar, 2 F-16 dari Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nuryadin Pekanbaru.

Sementara, 9 pesawat lainnya dari Lanud Iswahyudi Madiun, masing-masing terdiri dari 2 F-16 dari Skadron Udara 3 dan 7 T-50i Golden Eagle dari Skadron Udara 15. [nes]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA